Keutamaan 10 Hari Awal Dzulhijjah
Ahamdulillah kita memasuk bulan dzulhijjah. Dan di bulan ini, terdapat hari raya umat islam serta banyak keutamaan yg besar. salah satunya adalah 10 hari awal di bulan dzulhijjah.Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : Tidak ada hari dimana amal shalih pada saat itu lebih dicintai oleh Allah daripada hari-hari ini, yaitu : Sepuluh hari dari bulan Dzulhijjah. Mereka bertanya : Ya Rasulullah, tidak juga jihad fi sabilillah ?. Beliau menjawab : Tidak juga jihad fi sabilillah, kecuali orang yang keluar (berjihad) dengan jiwa dan hartanya, kemudian tidak kembali dengan sesuatu apapun”.(HR. Bukhari)
Hadits ini menunjukkan akan keutamaan 10 hari awal Dzulhijjah dibandingkan hari-hari yang lainnya sepanjang tahun, sehingga Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam memotifasi untuk beramal sholeh pada 10 hari tersebut.
Karenanya pendapat yang dipilih oleh para ulama bahwasanya hari-hari (siang) yang paling terbaik adalah 10 pertama dzuhijjah mengingat pada hari tersebut ada hari 'Arofah. Dan hari yang terbaik adalah hari Arofah.
Adapun malam-malam yang terbaik adalah 10 malam terakhir bulan Ramadhan, karena ada malam lailatul Qodar (yang lebih baik dari 1000 bulan). Dan Malam yang terbaik adalah malam lailatul Qodar (Tuhfatul Ahwadzi 3/386). Banyak amalan yang mungkin dilakukan :
1. Puasa, terutama pada hari 9 Dzul Hijjah bagi orang-orang yang tidak berhaji.
2. Banyak berdzikir kepada Allah, membaca Al-Qur'an, dan memperbanyak sholat sunnah
3. Memperbanyak bersedekah
4. Berhaji dan Umroh
5. Menyembelih kurban pada tanggal 10 Dzulhijjah
Semoga Allah memudahkan kita untuk beramal di hari-hari yg baik ini.
Wallahu a'lam.
Kharisma Ridho Husodo
0 komentar:
Posting Komentar