Wanita, antara perhiasan terbaik dan fitnah terbesar
Wanita, dirimu adalah masalah yang pelik bagi kami, kaum
pria. Bagaimana tidak? Allah azza wa jalla menciptakan Hawa untuk Nabi Adam ‘alaihissalam
supaya condong dan tenteram kepadanya. Dan segala puji bagi Allah karena telah
menciptakan dirimu menjadi kesenangan bagi laki-laki, dan tentunya Allah ta’ala
telah menentukan jalan yang lurus dan yang halal untuk mendapatkannya yaitu
dengan menikah.
Allah ta’ala berfirman :
زُيِّنَ لِلنَّاسِ حُبُّ الشَّهَوَاتِ مِنَ النِّسَاءِ وَالْبَنِينَ وَالْقَنَاطِيرِ
الْمُقَنطَرَةِ مِنَ الذَّهَبِ وَالْفِضَّةِ وَالْخَيْلِ الْمُسَوَّمَةِ
وَاْلأَنْعَامِ وَالْحَرْثِ ذَلِكَ مَتَاعُ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا وَاللهُ عِندَهُ
حُسْنُ الْمَئَابِ
Dijadikan indah pada
pandangan (manusia) kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu:
wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda
pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di
dunia; dan di sisi Allah lah tempat kembali yang baik (surga). (QS Ali
Imran:14).
Apabila dirimu, wahai wanita bisa memposisikan dirimu dengan
baik sesuai fitrahnya yang terkandung dalam ketetapan-Nya, maka dirimu akan
menjadi sebaik-baik perhiasan. Akan tetapi sebaliknya, jika dirimu menyalah
artikan fitrahmu sebagai wanita dan bertindak hanya sesuai hawa nafsumu, maka
kamu menjadi fitnah yang besar bagi kaum laki-laki.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :
الدُّنْيَا مَتَاعٌ وَخَيْرُ مَتَاعِهَا الْمَرْأَةُ الصَّالِحَةُ
“Dunia adalah perhiasan dan sebaik-baik perhiasan
dunia adalah wanita shalihah.” (HR Muslim)
Selain itu, beliau shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :
مَا تَرَكْتُ بَعْدِي فِتْنَةً أَضَرَّ عَلَى الرِّجَالِ مِنَ
النِّسَاءِ
“Aku tidak meninggalkan
satu fitnah pun yang lebih membahayakan para lelaki selain fitnah wanita.”
(HR. Bukhari: 5096 dan Muslim: 2740)
Jangan buat dirimu menjadi fitnah terbesar bagi laki-laki
wahai saudariku. Memang dijaman penuh fitnah ini, banyak godaan dan hasutan
yang bisa menggoyahkan iman, akan tetapi peganglah teguh syariat islam karena
ini adalah ujian Sang Khaliq untukmu. Selain itu, tidak dapat dipungkiri juga
banyak laki-laki yang mempertuhankan hawa nafsu mereka, sehingga lebih suka
melihatmu dalam keadaan memperlihatkan aurat daripada memandangmu sebagai
wanita yang terhormat. Apakah dirimu mau dipasangkan dengan orang yang keji?
Bukankah kita ingin mendapatkan pasangan yang baik hati dan menghargai
pasangannya? Bukankah juga kamu percaya akan janji Allah yang pasti. Allah azza
wa jalla berfirman :
اَلْخـَبِيـْثــاَتُ لِلْخَبِيْثـِيْنَ وَ اْلخَبِيْثُــوْنَ
لِلْخَبِيْثاَتِ وَ الطَّيِّبَاتُ لِلطَّيِّبِيْنَ وَ الطَّيِّبُوْنَ
لِلطَّيِّبَاتِ.
“Wanita-wanita yang tidak baik untuk laki-laki yang tidak baik, dan laki-laki yang tidak baik adalah untuk wanita yang tidak baik pula. Wanita yang .baik untuk lelaki yang baik dan lelaki yang baik untuk wanita yang baik. (Qs. An Nur:26)
“Wanita-wanita yang tidak baik untuk laki-laki yang tidak baik, dan laki-laki yang tidak baik adalah untuk wanita yang tidak baik pula. Wanita yang .baik untuk lelaki yang baik dan lelaki yang baik untuk wanita yang baik. (Qs. An Nur:26)
Penjelasan ini tidak melebih-lebihkan.
Akan tetapi fakta sejarah telah membuktikan. Meskipun wanita diciptakan dengan
kondisi akal yang lemah, namun betapa banyak lelaki yang cerdas, kuat gagah
perkasa, dibuat lemah tunduk dengan godaan wanita. Meskipun para wanita
diciptakan dengan keterbatasannya, namun betapa banyak para lelaki sholih jatuh
tersungkur dalam jeratnya. Meskipun wanita diciptakan dengan keterbatasan
agama, namun betapa banyak ahli ibadah yang dibuat lalai dari Rabb-nya.
Tidak sedikit seorang
miliader kaya raya nekad berbuat korupsi demi istri tercinta. Tidak jarang
darah tertumpah, pedang terhunus, karena wanita. Betapa banyak orang waras
dengan akal yang sempurna menjadi gila gara-gara wanita. Bahkan sering kita
jumpai seorang laki-laki rela bunuh diri demi wanita. Atau yang lebih parah
dari itu semua entah berapa orang mukmin yang mendadak berubah menjadi kafir
gara-gara wanita. Pantaslah jika rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mengatakan
fitnah wanita adalah fitnah yang luar biasa.
Rasulullah shallallahu
‘alaihi wasallam mengabarkan dalam sabdanya,
إِنَّ الدُّنْيَا حُلْوَةٌ خضرة، وَإِنَّ اللهَ مُسْتَخْلِفُكُمْ
فِيهَا، فَيَنْظُرُ كَيْفَ تَعْمَلُونَ، فَاتَّــقُوا الدُّنْــيَا وَاتَقُوا
النِّسَاءَ، فَإِنَّ أَوَّلَ فِتْنَةِ بَنِـي إِسْرَائِـيلَ كَانَتْ فِي النِسَاءِ
“Sesungguhnya dunia ini
begitu manis nan hijau. Dan Allah mempercayakan kalian untuk mengurusinya,
Allah ingin melihat bagaimana perbuatan kalian. Karenanya jauhilah fitnah dunia
dan jauhilah fitnah wanita, sebab sesungguhnya fitnah pertama kali di kalangan
Bani Israil adalah masalah wanita” (H.R. Muslim: 2742)
Maka dari itu, kami
menasehati agar kalian, wahai saudariku muslimah untuk memposisikan diri sesuai
syariatnya dan memperhatikan interaksi dengan lawan jenis. Jangan mengobral
kecantikanmu hanya demi pujian, sanjungan bahkan “like” di dunia maya.
Kecantikanmu akan pudar akan tetapi yang membuatmu terhormat abadi adalah agama
dan akhlaqmu. Tundukan laki-laki yang sholih dengan dua senjata itu, insyaAllah
mereka akan mencintaimu dan memuliakanmu karena Allah dan tidak akan
menghinakanmu.
Yuk Menjadi Baik.
Wallahu a’lam bish showab
Kharisma Ridho Husodo, 26
Muharram 1439H
0 komentar:
Posting Komentar